Jangan Remehkan Meskipun Amalan itu Terlihat Kecil

MEMANG AMALAN KECIL

image

Saudaraku seiman…

Siapakah yang tidak bahagia kalau bisa:
– berinfak dengan nominal yang besar,
– pergi ke tanah suci untuk umroh atau haji,
– baca qur’an sehari 5 juz,
– puasa daud secara teratur,
– dan semisalnya,
Pasti kita merasakan kebahagiaan karena bisa mengerjakan amal- amal kebaikan yang besar.

Namun yang menjadi permasalahan adalah kadang saking terobsesinya dengan amal-amal yang besar, menjadikan seolah amal kebaikan yang kecil tidak berarti sedikitpun di matanya, sehingga meremehkan amal kebaikan yang ringan dan tidak terlalu besar.

Saudaraku tercinta..

Nabi kita Shallallahu ‘alaihi wa sallam berpesan kepada Abu Dzar Radliyallahu ‘anhu :

لاَ تَحْقِرَنَّ مِنَ الْمَعْرُوفِ شَيْئًا وَلَوْ أَنْ تَلْقَى أَخَاكَ بِوَجْهٍ طَلِقٍ

“Janganlah engkau menganggap remeh suatu kebaikan, walaupun sekedar bermuka manis ketika engkau bertemu dengan saudaramu” [Diriwayatkan oleh Muslim].

Bermuka manis atau tersenyum amalan yang ringan, namun begitu Nabi melarang untuk meremehkannya.

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda :

اتَّقُوا النَّارَ وَلَوْ بِشِقِّ تَمْرَةٍ فَإِنْ لَمْ تَجِدْ فَبِكَلِمَةٍ طَيِّبَةٍ. مُتَّفَقٌ عَلَيْهِ

“Jagalah dirimu dari neraka, meskipun dengan memberikan sepotong kurma. Jika kamu tidak mendapatinya, maka dengan mengucapkan kata-kata yang baik” [Muttafaq alaihi]

Lihatlah, Nabi tidak meremehkan sedekah dengan sepotong kurma, boleh jadi dengannya seseorang dilindungi dari api neraka.

Demikian pula berkata yang baik, sebuah amalan yang ringan namun tidak patut untuk diremehkan.

Nabi Shallallahu alaihi wa sallam memberi kabar gembira bagi orang yang tidak mampu bersedekah dengan harta, maka bisa besedekah dengan tutur kata yang baik, Beliau bersabda:

وَالْكَلِمَةُ الطَّيِّبَةُ صَدَقَةٌ

“dan kata-kata yang baik adalah sedekah.” (HR. Al-Bukhari no. 2707 dan Muslim no. 2332)

Bahkan dalam hadits yang diriwayatkan dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menjelaskan untuk tidak meremehkan perkataan yang baik, Beliau mengatakan:

إن العبد ليتكلم بالكلمة من رضوان الله، لا يلقي لها بالا، يرفعه الله بها درجات

“Sungguh seorang hamba mengucapkan satu kalimat yang mendatangkan keridhoan Allah, namun dia menganggapnya ringan dan biasa, maka dengan sebab perkataan tersebut Allah meninggikan derajatnya. (HR. Bukhari dan Muslim)

Semoga Allah Ta’ala senantiasa memudahkan kita semua untuk mengerjakan amal kebaikan, yang kecil maupun yang besar.

💻 http://www.suaraaliman.com
Youtube.com/user/suaraalimantv
fb.com/radiosuaraaliman
———
📩 Group WA Suara Al-Iman
Radio 846 AM SURABAYA
SMS/WA 087770000846

Tinggalkan komentar